Jumat, 07 Januari 2011

Tafsir Langkah 12 KH.Mas Mansyur

12 Tafsir Langkah Muhammadiyah

Langkah ini timbul karena dalam organisasi sering timbul kejenuhan, kebosanan, dan tidak semangat. Diantaranya adalah sebagai berikut:

  1. Memperdalam masuknya iman
  1. Memperluas paham agama
  1. Memperbaiki budi pekerti (merealisasikan akhlak dalam kehidapan sehari-hari)
Contoh: takut kepada Allah SWT, menepati janji, benar, rahmah (pengasih) dan maha mencintai.
  1. Menuntun amalan intiqad (mengoreksi diri)
  1. Menguatkan persatuan/menegakkannya
Yaitu, islam sebagai agama yang satu perlu mempersatukan diri mereka.
  1. Menegakkan keadilan
Yaitu, menempatkan sesuatu pada tempat posisinya masing-masing dalam menegakkan kedailan kadang kita terjebak dalam nepotisme.
  1. Melakukan kebijaksanaan (hikmah) atau ilmu lebih orientasi kepada ilmu, kemampuan berpikir untuk mengambil suatu keputusan, jangan pikirkan salah.
  2. Menguatkan majlis tanwir
Maksudnya, sidang-sidang majlis pertahun untuk menyelesaikan suatu masalah hasil-hasil majlis harus dikomunikasikan dalam tiap tahunnya.
  1. Mengadakan konfrensi bagian
Maksudnya, setiap bidang departemen majlis untuk mengadakan musyawarah.
Maksudnya, putusan-putusan yang sudah diambil oleh pimpinan harus dimusyawarahkan untuk dilaksanakan.
  1. Mengawasi gerakan jalan
Maksudnya, mengadakan pengawasan terhadap gerak jalan organisasi.
  1. Mempersambungkan gerakan luar
Yaitu, mengadakan koreksi hubungan dengan organisasi di luar organisasi ini.(Berbagai sumber)

2 komentar: